Thursday, March 31, 2011

Thursday, March 24, 2011

Doa Mengubah Segala Sesuatu | terima kasih kak cya :*



Saat keadaan sek’lilingku
Ada di luar kemampuanku
Ku berdiam diri mencariMu
Doa mengubah segala sesuatu

Saat kenyataan di depanku
Mengecewakan perasaanku
Ku menutup mata memandangMu
S’bab doa mengubah segala sesuatu

S’perti mata air ditanganmu
Mengalir ke manapun Kau mau
Tiada yang mustahil di mataMu
Doa mengubah segala sesuatu


Doa orang benar bila didoakan
Dengan yakin besar kuasanya

-------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------
satu kalimat terakhir di reff saya belum mengerti maksudnya apa dan memang belum saya cantumkan di blog ini, nanti kalau sudah paham pasti akan saya tambahkan segera :)
secara keseluruhan, saya sangat terberkati dengan lagu ciptaan Jonathan Prawira ini, khususnya di bait-bait yang dinyanyikan sebelum reff, sangat sesuai dengan kondisi saya saat ini.. :')

beliau memang diberkati luar biasa dalam mencipta lagu rohani, Tuhan selalu berkatimu Jonathan Prawira, teruslah berkarya memuliakanNya :D
saya bersyukur diteguhkan kembali sama kakakku di kampus tercinta ini, ka Tasia :*
email kak cya siang ini yang membuat saya akhirnya membuat postingan tentang lagu ini.
I'm so blessed for everyone You've given me, God. I'm so grateful for them! :)
Read More

dari lagu Maria Shandi [Kupercaya janjiMu]




saat Ku hancur hati
ku datang padaMu
Kau beri kekuatan dan b'ri penghiburan
saat tak seorangpun dapat kuandalkan
Kau yang memberi jalan
Kau yang menuntunku

Saat ku tak mengerti
Dalam hidup ini
Namun firmanMu selalu menerangiku
Engkau yang buatku kuat lewati semua
Engkau pertolonganku
Tempat harapanku

Tuhan kupercaya janjiMu dalam hidupku
Kau b'ri kemenangan
Tuhan, Kau s'lalu setia di dalam hidupku
Kau berharga bagiku
Kaulah jaminanku dalam hidupku


saat aku tidak setia kepadaNya, DIA tetap setia..
saat aku hancur, DIA beri kekuatan..

saat aku tak memiliki satupun yang dapat ku andalkan,
DIA yang memberi jalan..
saat aku lemah, DIA yang buatku kuat lewati semua..

terima kasih untuk setiap hal yang Tuhan izinkan terjadi,
aku akan belajar untuk tetap setia dan terus bersyukur dalam segala hal

Read More

Friday, March 18, 2011

Sunday, March 13, 2011

a charity project: Dear Papa

aku suka warna cover buku ini yang mirip langit senja :)
"Dear Papa, terima kasih sebanyak apapun tidak akan cukup untuk Papa. No matter how much I've grown, you're always be someone I look up to." -Hana Raisa-
Quote sederhana yang saya tujukan untuk Papa dimuat dalam cover sebuah buku berisikan surat-surat untuk Papa tersayang. Bersyukur sekali saya bisa jadi salah satu penulis kalimat-kalimat sederhana untuk Papa :)
Tidak banyak orang yang mampu mengungkapkan rasa sayangnya secara langsung ke Papa, saya salah satunya. Rasanya jauh lebih mudah mengucapkan sayang ke Mama, hehe.. Saya ingat betul terakhir kali mengucapkannya langsung di awal tahun 2011 saat keluarga kami berdoa bersama menyambut tahun yang baru, saya lebih sering mengungkapkannya lewat pesan singkat daripada berbicara langsung ataupun via telepon.
Saya pikir itulah salah satu alasan kenapa mba Lala dan mba Meity memutuskan untuk membuat project Dear Papa, karena Papa/Ayah/Bapak/Abah juga pantas memperoleh hadiah khusus berupa surat cinta yang dibuat oleh anaknya sendiri :')


Melihat timeline mba Lala, saya pun bersemangat untuk membuat surat cinta untuk Papa. Bukan hanya karena saya bisa menghadiahkan beliau buku yang memuat tulisan saya untuk Papa, tapi juga karena hasil penjualan buku-buku Dear Papa akan didonasikan untuk panti Jompo di Surabaya. Senang sekali waktu proyek buku ini rampung, terima kasih banyak mba Lala dan mba Meity untuk mengkoordinasi proyek ini, juga buat mas Dqsaja, cover Dear Papa keren banget! :D


Proyek buku Dear Papa adalah proyek amal sepenuhnya, tidak ada imbalan apapun untuk setiap penulis yang karyanya dimuat. Hasil keuntungan penjualan buku-buku ini akan dipersembahkan juga untuk para bapak, yang tidak bisa merasakan kasih sayang keluarga mereka, dimasa tua mereka di panti jompo.


Total Dear Papa yang diterbitkan ada 6 buku.Buku-buku lengkapnya bisa dilihat di sini. Masing-masing buku berisi kurang lebih 195-202 halaman, harganya Rp. 45.000 (kecuali buku ke-enam yang berisi 136 halaman, harganya Rp. 40.000). Tulisan saya ada di Buku ke 5 Dear Papa bersama dengan penulis-penulis yang lain. 


Buku Dear Papa 5 bisa diorder di sini atau melalui saya dengan mengirimkan nama, alamat lengkap, jumlah buku yang mau dibeli, dan nomor telepon/handphone yang bisa dihubungi ke hana.raisa@gmail.com
Tunggu apa lagi? Selain punya bacaan sekelas 'Chicken Soup For The Soul', membahagiakan Papa, kita juga bisa beramal :) Cocok banget jadi hadiah buat Papa tersayang :D
Read More